"Tidak ada seorang anakpun yang minta dilahirkan sebagai penyandang Autis. Kalau kita sebagai orang tua selalu berusaha untuk menyadari hal ini, kita akan bisa lebih bijaksana dalam bersikap."
Gayatri Pamoedji dalam Buku 200 Pertanyaan dan Jawaban tentang Autisme
Pada tahun 1995, Gayatri Pamoedji dan Farida Kadarusno ikut membantu mendirikan sekolah untuk anak-anak dengan ADHD pertama di Indonesia, yang berlanjut dengan didirikannya Komunitas Peduli Autis dan ADHD (KOMPAA) di tahun 1998. Yayasan nirlaba ini bertujuan memotivasi dan memberdayakan orang tua dan pendidik melalui pembekalan pengetahuan atas diagnosa, pendidikan, dan dukungan yang diperlukan individu dengan autisme di seluruh Indonesia. KOMPAA kemudian bertransformasi menjadi MPATI atau Masyarakat Peduli Autis Indonesia.
Nama MPATI bermakna ganda. Yang pertama adalah untuk menghilangkan mitos bahwa individu dengan autisme tidak mampu ber-eMPATI. Yang kedua adalah sebagai ajakan kepada masyarakat umum untuk ber-eMPATI pada individu dengan autisme yang tidak pernah ingin dilahirkan dengan kondisi ini.
Meningkatkan pengetahuan orang tua anak autis di Indonesia melalui alat intervensi dini MPATI (buku, DVD, video, dan konten) dan program pembangunan kapasitas berkelanjutan.
Saat ini, Keluarga MPATI, sebutan untuk para relawan kami, menjadi motor penggerak kegiatan kami. Keluarga MPATI terdiri dari beragam latar belakang (pengusaha swasta, ahli pendidikan, ahli hukum, psikolog, dan lain-lain). Dengan ketulusan dan komitmen, Keluarga MPATI berupaya menciptakan harapan agar para orang tua dan pendidik tidak putus asa, terpacu melakukan hal konkrit, dan lebih berperan aktif.
Hingga saat ini, program MPATI berhasil terlaksana berkat pendanaan yang didapat dari mengadakan seminar, penjualan buku, donasi pihak swasta dan pemerintah, serta donasi perorangan yang peduli akan masa depan individu dengan autisme di Indonesia.
Pendiri dan Ketua Yayasan MPATI
Co-Chair Yayasan MPATI
Bendahara Yayasan MPATI
Duta Yayasan MPATI
Admin Coordinator Yayasan MPATI
Penasehat Yayasan MPATI
Penasehat Yayasan MPATI